Lumajang, Pendim 0821 – Danrem 083/BDJ Kolonel Inf Irwan Subekti bersama Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf Andi A Wibowo S.Sos M.I.Pol, memberikan instruksi kepada Komandan Basarnas terkait penaggulangan bencana Eruspi Gunung Semeru, di lapangan Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang Jawa Timur, Rabu (8/12/2021).
Berkaitan dengan sinergi dan komunikasi saat itu jadi bagian yang disampaikan oleh Danrem. Mendahulukan setiap yang bisa disegerakan kata Danrem, menurutnya lebih maksimal.
Kolonel Irwan menggambarkan, amanah yang diemban dalam penanggulangan bencana, tak jauh beda dengan pepatah berat dipikul bersama.
“Tentu akan lebih ringan, cepat dan hasilnya maksimal,” kata Danrem.
Diwaktu yang sama, Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf Andi A Wibowo menambahkan, adaptasi terhadap situasi di lingkungan terdampak bencana, jadi penekanan. Berikut, tidak pula selanjutnya abai, dengan kata lain memperhatikan sisi keselamatan diri sebagai pihak yang menolong.
“Dilain hal, semua yang ada disini kami harap berpadu, satukan tekad, ini tanggung jawab bersama. Percepatan pertolongan harus dikedepankan, dengan mengacu pada sistem yang diterapkan oleh tim dalam bentuk apapun, yang intinya memaksimalkan upaya,” imbuh Dandim. (Pendim 0821).