Babinsa Menghimbau Warga Tetap patuhi protokol kesehatan Setelah melaksanakan vaksin Dan membagikan masker

 

Nganjuk – Berakhirnya masa pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Nganjuk, Babinsa Koramil 0810/18 Ngetos semakin gencar melaksanakan himbauan kepada warga masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan di wilayah masing-masing. Hasil pemantauan dilapangan masih adanya ketidakdisiplinan warga dalam mematuhi protokol kesehatan.

Dalam hal ini selain memastikan penegakan disiplin terhadap 3M di lapangan, Babinsa juga aktif melaksanakan himbauan dan membagikan masker untuk masyarakat yang telah melaksanakan vaksin.Senin (31/01/2022).

Tanpa canggung dengan gaya komunikatifnya Babinsa memberikan himbauan tanpa menyinggung perasaan para warga, terlihat para warga justru senang karena diingatkan dengan sopan dan suasana kekeluargaan.

kegiatan yang dilakukan Babinsa koramil 0810/18 Ngetos adalah untuk memberikan edukasi dan menggugah partisipasi program pemerintah tentang vasinasi Covid-19 sekaligus mengingatkan akan pentingnya protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

Himbauan Babinsa adalah seputar gerakan 3M, mengingatkan warga agar mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker apabila keluar rumah dan selalu menjaga jarak atau menghindari kerumunan serta membiasakan diri cuci tangan setelah melaksanakan kegiatan.”

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *